(Pernah) Nekat Jadi Bento Cake Decorator

Februari 16, 2022

Setelah wisuda dan dalam masa menikmati masa-masa main terakhir bareng teman-teman sebelum fokus cari kerja, aku dan seorang temanku mulai membuka bisnis kue bento di kosan. Aku sebagai admin sekaligus penghias kuenya dan temanku sebagai main bakernya. Lumayan sekali, tapi harus berakhir karena kemudian kita sibuk masing-masing.

Ini dia ada beberapa hasil dari karyaku, masih amburadul sih, karena benar-benar modal nekat dan nggak ada pengalaman apapun. Kalau masih agak cair itu baru dihias, tapi kalau sudah agak memadat, itu sudah dimasukkan ke dalam kulkas, hasilnya lebih cantik,





































Kita benar-benar mulai dari nol. Belanja bahan dan perlengkapan, desain logo dan bikin instagram untuk marketing, branding, marketing, packing, sampai delievery order. 

Cari-cari tempat supplier bahan dan alat yang paling murah dan paling 'worth it' di daerah kosan, trial and error beberapa kali karena temanku emang sudah jago bikin kue, dan tinggal aku yang modal pede ini tidak mengacaukan bakingannya. Dengan ukuran sekitar 10 cm kita membanderol dengna harga yang sangat amat murah di kalangan mahasiswa, Rp 17.000.

Bukan main.

Rasa kewalahan baking-decor, antar sana, cod sini. Itu adalah pengalaman yang menyenangkan dan berharga dalam perjalanan hidupku. Ini adalah pengalaman bisni dari nol dan kreatif yang pernah aku lakukan dengan berpartner bersama orang lain selain diriku sendiri. Mengelola, membagi tugas. 


You Might Also Like

0 comments

Popular Posts

Blog Archive